Proyek Hotmix Jalan Trans Desa Tanjung Agung Sudah Masuk Daftar Kegiatan PUPR Tahun 2024

Kaur, beritakita1.click – Keluhan masyarakat Trans Desa Tanjung Agung Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu mengenai jalan rusak parah yang sudah bertahun-tahun mengalami kerusakan parah akan terjawab.

Pasalnya jalan penghubung Desa Tanjung Agung Kabupaten Kaur menurut pihak PUPR Lendri Kabid BM sudah masuk daftar kegiatan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUPR) tahun ini 2024.

“Jalan itu akan dibangun tahun ini (hotmix), mohon dukungan dan kerjasama yang baik kepada masyarakat “,Menurut Lendrianto.

Pembangunan jalan Hotmix Desa Tanjung Agung akan di bangun dengan sumber dana DAK. diperkirakan panjangnya 2,5 km tulisnya ketika di hubungi melalui pesan singkat WhatsApp Rabu,28/02/2024

terkait adanya longsor yang menutupi badan jalan transmigrasi Desa Tanjung Agung, Lendri mengharapkan agar masyarakat bersabar sebab bukan hanya jalan Desa Tanjung Agung saja yang akan mereka bangun, namun drainase jalan tersebut juga akan mereka perbaiki, supaya jalannya tidak cepat rusak.

Namun dalam proses pembangunan nanti, dukungan masyarakat sekitar sangat diharapkan.

Bima, salah satu warga Pemanfaat mengaku senang, mengingat jalan transmigrasi desa tanjung agung sudah lama rusak yang mengakibatkan masyarakat malas melewati jalan tersebut, terutama saat musim hujan.

“Setiap kali hujan mengguyur, jalan itu sudah ibarat kubangan kerbau. air berlumpur menggenangi sebagian besar badan jalan terutama lobang yang sudah menganga,” ucap Bima.

PLT PUPR Kabupaten kaur Guntur Akhiri ketika di hubungi melalui pesan singkat WhatsApp

berharap, dengan di bangun nya peningkatan jalan aspal hotmix ini, dapat berlangsung berkesinambungan agar mendukung rencana pembangunan jangka menengah daerah ( RPJMD ) semakin meningkat. Pembangunan jalan ini bisa di nikmati langsung oleh masyarakat, karena jalan ini merupakan akses penting bagi masyarakat pekebun menuju pusat kegiatan yang ada di kecamatan tetap serta jalan menuju pasar Kota Bintuhan, dengan adanya pembangunan jalan hotmix yang akan di bangun di desa transmigrasi desa tanjung agung ini, diharapkan masyarakat nantinya ikut serta berpartisipasi dalam menjaga agar jalan aspal awet tidak mudah berlobang atau pecah, dengan tidak seringnya memindahkan alat berat tanpa pengaman ke aspal hotmix, seperti yang sudah – sudah, supaya jalan ini bisa tahan lama.

Seiring dengan selesainya pekerjaan peningkatan jalan 2023  (pengerasan) warga setempat yang tak ingin namanya di sebut mengaku, senang dan berterima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kaur yang memperhatikan kerinduan masyarakat transmigrasi desa tanjung agung akan akses jalan yang baik selama ini.

Penulis : Tri ramayani

Editor : Melinda