Warga Bengkulu Desak Walikota Turunkan Harga LPG 3KG, Helmi Hasan Berikan Solusi PDAM Gratis

Bengkulu, beritakita1.click – Harga gas LPG tabung 3 Kg di Provinsi Bengkulu per 1 Juni 2023 mengalamibkenaikan signifikan, dari Rp 15 ribu hingga Rp 25 ribu. Warga mendesak kepada Walikota Bengkulu Helmi dapat menurunkan harga Gas Elpiji 3 Kg tersebut.

“Banyak yang minta kepada saya agar Gas Elpiji 3 Kg ini diturunkan, saya sangat berharap demikian, namun kewenangannya bukan pada Pemerintah Kota Bengkulu,” ujar H Helmi Hasan, Selasa (13/6/2023).

Ia pun tak tinggal diam melihat warganya kesusahan, dengan kewenangan yang Ia miliki, Helmi memberikan solusi bagi warga yang keberatan dengan HET LPG Tabung 3 Kg yang baru untuk bisa menikmati PDAM gratis dengan berbai persyaratan.

Warga Kota Bengkulu harus berstatus sebagai pelanggan PDAM Tirta Hidayah kemudian bisa mendatangi RT, atau Kantor Lurah dan Kecamatan untuk mengadukan komplen keberatan terhadap harga gas LPG 3 Kg yang mengalami kenaikan sehingga nanti akan di catata dan di verifikasi sehingga bisa menikmati layanan air PDAM gratis.

“Nanti akan dicek, kalau memang memenuhi kriteria yang layak menerima bantuan pemerintah, janda yang ditinggal mati suami misalnya, bukan yang ditinggal cerai, maka ini boleh nanti diproses untuk menerima air PDAM gratis,” tutup H Helmi Hasan.

Penulis : Rillis

Editor : Melinda