Wakil Bupati Kaur Serahkan Alat Mesin Dan PLTS

Kaur, beritakita1.click – Dalam upaya melaksanakan program pendampingan Kolaborasi Sosial Membangun Masyarakat (Kosabangsa) Antara Direktorat Riset, Teknologi dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Ditjen Ristekdikti Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikristek) RI bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur dan Universitas Bengkulu (UNIB) mengadakan kegiatan Forum Group Discussion (FGD) serta Penyerahan Alat Mesin dan PLTS untuk pembuatan pakan ternak ikan dan unggas kepada masyarakat.

Acara tersebut dihadiri langsung Oleh Bupati Kabupaten Kaur yang diwakili Oleh Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim, S.T yang didampingi perwakilan OPD terkait, Camat Tanjung Kemuning, Kepala Desa Selika II dan Tim Pelaksana Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Massyarakat (LPPKM) Universitas Bengkulu. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Desa Selika II Kecamatan Tanjung Kemuning Kabupaten Kaur, Kamis 8 /12/2022.

Pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Kaur tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada pihak Kemendikbudristek dan pihak UNIB yang telah menyelenggarakan kegiatan FGD dalam upaya memberikan pengetahuan sekaligus menampung aspirasi dari masyarakat khususnya warga Desa Selika II dalam rangka meningkatkan hasil ternak ikan dan unggas yang ada di desa tersebut.

” Terima kasih banyak kepada pihak Kementerian Riset dan Teknologi dan juga dari LPPKM UNIB yang telah mengadakan kegiatan yang sangat baik ini. Kegiatan ini sangat bagus dan banyak menfaatnya, untuk itu saya harap kegiatan ini diikuti dengan serius. Tanyakan hal apa saja yang menjadi kendala serta apa saja yang harus dilakukan dalam mengembangkan usaha ternak yang ada di desa ini, agar mendapatkan hasil yang memuaskan,” ujar Herlian.

Senada dengan Wakil Bupati, Kepala Desa Selika II Nuki Hartono juga mengucapkan rasa terima kasih kepada pihak Kementerian, Pemerintah Daearah dan juga pihak UNIB yang telah bersedia melaksanakan kegiatan FGD serta memberikan alat mesin dan PLTS untuk pembuatan pakan ternak ikan dan unggas di Desa Selika II.

” Saya sangat berterima kasih sekali kepada Pemerintah Daearh, Kementerian Pendidikan dan juga Tim LPPKM dari UNIB yang telah memilih desa kami sebagai tempat FGD, serta terima kasih atas oemberian alat mesinnya. Mudah – mudahan alat ini dapat membantu warga kami dalam peoses membuat pakan ternaknya dengan cepat dan mudah sehingga nanti bisa menungkatkan produktifitas hasil panen yang diharapkan,” ujar Nuki.

Diakhir acara Wakil Bupati Kaur menyerahkan Alat Mesin dan PLTS secara simbolis kepada Kepala Desa Selika II. Selain itu kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Bhabin Kamtibmas, Perangkat Desa dan BPD Desa Selika II Kecamatan Tanjung Kemuning Kabupaten Kaur.

Penulis: Rifki

Editor: olv