Besok Akan Dilantik Oleh Gubernur Rohidin, Isnan Fajri Resmi Menjadi Sekdaprov Bengkulu
Bengkulu, beritakita1.click – Dalam Kepres yang baru saja diterima pagi ini, Selasa (3/10/2023) bahwa Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri menjadi Sekdaprov Bengkulu definitif.
Isnan Fajri direncanakan akan dilakukan pelantikan pada esok hari, Rabu (4/10/2023) bertempat di di Gedung Balai Raya Semarak Bengkulu. Dimana yang melantik adalah Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah.
“Insyaallah akan digelar besok ya, Rabu jam 10.00 di Balai Raya,” ungkap Kepala BKD Provinsi Bengkulu Gunawan Suryadi.
Isnan Fajri merupakan pejabat asal Kabupaten Bengkulu Selatan, dimana tahun 2019 menjabat sebagai Kepala Bappeda Provinsi Bengkulu, dari hasil lelang JPT Pratama.
Pada masa Pilkada 2020 lalu, Isnan Fajri juga dipilih Gubernur sebagai Penjabat Sementata (Pjs) Bupati Bengkulu Selatan.
Terakhir di tahun 2023, Isnan dirotasi dari Kepala Bappeda menjadi Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) di tahun 2023, hingga hari ini.
Sumber : Rillis
Editor : Melinda